Kamu yang berada di antaranya.
- Vania Larasati
- Feb 14, 2023
- 1 min read
Updated: Mar 4, 2023

Dia yang mengatasnamakan cintanya dengan nama Tuhan;
Dia dengan deklarasi kepastian soal kehidupanmu bila dengannya;
Dia serta kesombongan soal tulusnya mencintaimu;
Dia dan kebolehannya menunggangi kekuasaan ditangannya.
Maka dimana saya di antara semua konjungsi itu?
Saat yang kutawarkan melawan semua hal di atas.
Harta tebesarku adalah namaku dan yang pasti dalam jalanku adalah jejak yang saya tinggalkan.
Hatiku tak cukup rendah untuk menyamai gelarku;
Pun tak cukup tinggi untuk menyentuh kehormatanku.
Maka akan kemana kamu berlari?
Saya terbirit-birit menujumu;
Tatkala bunga itu enggan dipetikmu.
Maka dimana letak dia hidupmu?
Saya bernapas setengah mati;
Bersamaan kamu cintaku, menaruhnya dekat dengan nadimu.
Komentar